Rekomendasi Kampus Farmasi Terbaik di Luar Negeri

Ada berbagai kampus terbaik di luar negeri yang bisa dipilih untuk kamu yang akan kuliah farmasi di luar negeri. Negara-negara di dunia menawarkan kampus terbaik untuk jurusan farmasi dan terbuka untuk semua siswa internasional.

Beberapa kampus yang terkenal dengan jurusan farmasinya adalah:

1. University of Cambridge, Inggris

Universitas yang satu ini sudah terkenal dengan penelitian yang kuat. Minat penelitian utama di kampus ini terletak di Departemen Farmasi & Farmakologi. Di departemen ini pula terdapat ilmu saraf seluler, sistem ilmu saraf, mekanisme transportasi obat dan lain sebagainya.

2. National University of Singapore, Singapore

National University of Singapore (NUS) sudah lama menjadi universitas dengan peringkat yang cukup baik di dunia. Bidang farmasi dan farmakologi di universitas ini memiliki departemen khusus yang menawrkan berbagai program, mulai dari sarjana dan pascasarjana.

Penelitian farmasi berfokus pada bidang kimia obat dan metode analitik. Sementara, topik penelitian farmakologi meliputi farmakologi kardiovaskular, farmakologi peradangan dan masih banyak lagi. Kampus ini bisa menjadi pilihan untuk kamu yang akan kuliah di Singapura.

3. University College London (UCL), Inggris

UCL memiliki UCL School of Pharmacy yang telah berdiri sejak 1842 lalu. Sekolah farmasi ini telah menjadi salah satu sekolah terkemuka di dunia bahkan hingga hari ini. Di sekolah ini terdapat 10 program farmasi mulai dari tingat sarjana, master dan tingkat lebih lannjut untuk MPhil atau PhD.

4. Harvard University, US

Harvard University sudah lama terkenal dengan reputasi yang sangat baik. Kampus ini bahkan memiliki Departement of Biological and Molecular Pharmacology. Departemen menjadi salah satu departemen di bawah Harvard Medical School dan tempat bagi berbagai penelitian, pengajaran serta pelayanan terkait biologi, kimia dan farmasi. Untuk kamu yang akan mengambil gelar pascasarjana, kampus ini bisa menjadi pilihan terbaik. Semua program di sini khusus untuk tingkat pascasarjana.

Tips Mendaftar di Universitas Farmasi Luar Negeri

Hampir semua program farmasi yang ada di universitas luar negeri berbasis pada penelitian dan tidak sedikit yang menawarkan program master atau level yang lebih tinggi. Jika kamu tertarik untuk melanjutkan studi di bidang ini, kamu harus memiliki dasar pendidikan yang relevan sebelumnya.

Selain itu, universitas yang menawarkan bidang farmasi biasanya memiliki reputasi yang baik dan cukup terkenal di dunia. Untuk itu, kamu perlu mendapatkan kualifikasi yang tinggi di segi akademik.

Masing-masing universitas memiliki syarat yang berbeda. Penting untuk mengunjungi situs resmi universitas untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap terkait persyaratan kuliah dan prosedur pendaftarannya.