Beasiswa Kuliah di Swiss

1. Swiss Excellence Scholarships for Foreign Students

Beasiswa ini berasal dari pemerintah Swiss langsung dalam upaya mempromosikan pertukaran pelajar dan kerja sama riset internasional antara Swiss dan lebih dari 180 negara di dunia yang dibuka setiap tahunnya. Beasiswa riset sendiri dibuka bagi para peneliti yang telah menyelesaikan minimal jenjang Master untuk melanjutkan studi mereka ke jenjang doktor atau yang lebih tinggi di Swiss. Biaya yang akan ditanggungmeliputi pembebasan biaya kuliah, uang saku bulanan, asuransi kesehatan, tunjangan tempat tinggal, tiket pesawat, dan lain sebagainya.

2. Graduate Institute Scholarships

Beasiswa ini menyediakan bantuan keuangan bagi mahasiswa yang membutuhkan dukungan pembiayaan pendidikan. Bantuan keuangan yang diberikan terdiri dari beberapa tingkatan, mulai dari beasiswa yang mencakup pembiayaan keseluruhan termasuk biaya hidup, separuh biaya, hingga yang memberikan potongan SPP. Bagi mahasiswa doktoral juga diberikan kesempatan untuk mendaftar menjadi asisten pengajar atau peneliti di tahun kedua studi.

3. ETH Excellence Scholarships

ETH Zurich memberikan kesempatan bagi mahasiswa internasional untuk melanjutkan jenjang Master di ETH melalui 2 program beasiswa. Pertama, Excellence Scholarship&Opportunity Programme (ESOP) yang menanggung biaya studi secara penuh termasuk biaya hidup. Kedua, Master Scholarship Programme (MSP)dimana mahasiswa akan mendapat keringanan setengah biaya studi dan kesempatan bekerja menjadi asisten.

4. EPFL Excellence Fellowships

Beasiswa Swiss lainnya berasal dari EPFL.Kampus inihanya menawarkan beasiswa kepada beberapa mahasiswa terpilih saja yang memiliki prestasi akademik terbaik untuk melanjutkan jenjang Master. Setiap penerima beasiswa nantinya akan menerima paket bantuan keuangan sebesar CHF 16,000 per tahun akademik termasuk akomodasi tempat tinggal.

5. University of Lausanne Master’s Grants for Foreign Students

University of Lausanne merupakan salah satu universitas di Swiss yang menawarkan beasiswa bagi jenjang Master melalui program UNIL Master’s Grants. Dana hibah ini sebesar CHF 1,600 per bulan yang diberikan pada periode 15 September hingga 15 Juli, tanpa melebihi periode minimum program.

6. University of Geneva Excellence Master Fellowships

Khusus bagi mahasiswa dari Faculty of Science, University of Geneva bekerja sama dengan berbagai pendonor untuk mendirimkan Excellence Fellowship Program. Program ini memberikan bantuan keuangan kepada mahasiswa yang ingin menyelesaikan Master of Science pada disiplin ilmu apapun berupa dana hibah sebesar CHF 10,000 hingga CHF 15,000 per tahunnya.

7. IMD MBA Scholarships

International Institute for Management Development (IMD) menawarkan beasiswa kepada mahasiswa yang ingin mendapatkan gelar MBA (Master of Business Administration). Setiap beasiswa yang diberikan mahasiswa akan mendapatkan bantuan keuangan sebesar CHF 25,000 hingga CHF 50,000.