Pakaian yang dipakai
- Gunakan pakaian yang resmi namun tetap nyaman (casual business wear). Tidak perlu menggunakan pakaian yang terlalu berlebihan.
- Untuk wawancara yang dilakukan secara daring, disarankan untuk tidak menggunakan pakaian dengan motif yang terlalu mencolok atau garis-garis karena tidak akan muncul dengan baik di kamera
Body language yang sesuai
- Untuk wawancara yang dilakukan secara langsung, jangan lupa untuk melatih body language yang akan dipakai pada saat wawancara agar body language yang ditunjukkan tidak berlebihan
- Untuk wawancara yang dilakukan secara daring, disarankan untuk menempatkan kamera sehingga pewawancara dapat melihat wajah dan bahu kamu dengan jelas.
Gunakan latar belakang dan hindari distraksi yang berlebihan untuk online interview
- Pada saat wawancara daring, disarankan untuk menggunakan latar belakang yang netral dan tidak terlalu mencolok.
- Disarankan juga untuk mencari ruang yang sepi dan minim distraksi sehingga proses wawancara dapat berlangsung dengan lancar
Jangan lupa mematikan notifikasi dari aplikasi yang ada di komputer atau laptop yang digunakan dan merubah pengaturan mobile phone menjadi mode getar atau silent untuk mengurangi gangguan saat wawancara.