Program Student Exchange Untuk SMA

Program student exchange

1. Kennedy-Lugar Youth Exchange & Study (YES) Program

Program pertukaran pelajar SMA ke Amerika Serikat ini memberikan kesempatan kepada peserta untuk mengikuti berbagai kegiatan, termasuk pengalaman tinggal dan keterlibatan langsung dalam kehidupan sehari-hari pelajar di Amerika.

Tujuan program ini adalah membentuk pemahaman bersama mengenai nilai-nilai yang dianut oleh masyarakat setempat. Harapannya, peserta dapat menjadi duta perdamaian dan mempererat persahabatan antara Indonesia dan Amerika Serikat. Pendaftaran program ini sekitar Agustus 2024.

Persyaratan umum peserta program ini meliputi:

  1. Usia 16-17 tahun
  2. Berada di kelas 10 atau 11 SMA
  3. Pernah meraih prestasi dalam perlombaan akademik/non-akademik dalam 5 tahun terakhir atau menjadi anggota OSIS/MPK dengan posisi ketua, wakil, bendahara, atau sekretaris
  4. Warga negara Indonesia
  5. Memiliki nilai rata-rata rapor minimal 80

2. Young Southeast Asian Leaders Initiative (YSEALI) Academic Fellowship Program

Program ini dirancang untuk memberikan pemahaman mendalam mengenai isu/tema tertentu, seperti sipil, lingkungan, kewirausahaan, dan pembangunan ekonomi. Program ini tidak hanya menawarkan pengalaman langsung berinteraksi dengan komunitas lokal, mengikuti seminar, serta pembelajaran di kelas, tetapi juga kesempatan untuk terlibat dalam kegiatan relawan. Pendaftaran program ini sekitar September 2024.

Persyaratan umum peserta program ini mencakup:

  1. Warga negara Indonesia berusia 18-25 tahun
  2. Kemampuan berbahasa Inggris yang dapat dibuktikan melalui wawancara
  3. Memenuhi syarat untuk mendapatkan visa J-1
  4. Status sebagai mahasiswa aktif atau lulus dalam kurun waktu 5 tahun terakhir

3. Asia Kakehashi Project

Diterima dalam program ini akan memberikan pengalaman 4 bulan sebagai pelajar di Jepang. Tujuan dari program ini untuk menjembatani budaya antara Jepang dan Indonesia.

Pada 2022, terdapat 33 pelajar yang berhasil lolos dari 13.067 pendaftar. Bagi mereka yang tertarik untuk melanjutkan studi di Jepang dengan beasiswa penuh, program ini juga memberikan informasi terperinci mengenai pendidikan, bahasa, serta kehidupan masyarakat di sana. Pendaftaran program ini sekitar Oktober 2024.

Persyaratan umum peserta program ini meliputi:

  1. Warga negara Indonesia berusia 15-18 tahun
  2. Berminat belajar budaya Jepang
  3. Memiliki motivasi tinggi dan meraih prestasi

4. Global Undergraduate Exchange Program (UGRAD)

Program pertukaran ke Amerika Serikat ini mengundang kamu untuk mendapatkan pemahaman tentang budaya, masyarakat, pendidikan, dan kesempatan untuk meningkatkan kemampuan profesional. Ketika diterima dalam program ini, kamu akan menjadi mahasiswa penuh waktu di kampus tujuan dengan fasilitas yang mencakup biaya penerbangan pulang-pergi, biaya kuliah, akomodasi, biaya hidup, serta asuransi kesehatan. Pendaftaran program ini sekitar November 2024.

Persyaratan umum peserta program ini meliputi:

  1. Warga negara Indonesia (minimal 18 tahun)
  2. Mahasiswa aktif dalam program S1/D4 di Indonesia (diutamakan semester 3-5)
  3. Memiliki pengalaman kepemimpinan, pencapaian akademik, atau pengalaman dalam organisasi
  4. Memiliki skor IELTS minimal 6.0/TOEFL iBT 61/TOEFL ITP/Prediction 500/Duolingo 95
  5. Bersedia untuk kembali ke Indonesia setelah program selesai

5. Community College Initiative Program (CCI)

Program ini lebih menitikberatkan pada peningkatan kemampuan teknis (hard skills) penerimanya, sekaligus meningkatkan kemampuan kepemimpinan dan keterampilan berbahasa Inggris. Kamu juga diberi kesempatan untuk menjalani magang profesional. Kemampuan yang diperoleh dapat diimplementasikan kembali di Indonesia. Pendaftaran program ini sekitar Desember 2024.

Persyaratan umum peserta program ini melibatkan:

  1. Warga negara Indonesia (minimal 18 tahun)
  2. Prestasi akademik yang baik
  3. Keutamaan diberikan kepada yang belum pernah mengikuti kegiatan study board ke Amerika Serikat
  4. Memiliki pengalaman dalam kepemimpinan dan kegiatan komunitas
  5. Skor minimal IELTS 5.5/TOEFL iBT 55/TOEFL ITP 480/Duolingo 95.